Keren! Begini Penampakan Jersey Spesial Giro d'Italia 2019

0
Jersey Spesial Giro d'Italia 2019 (Foto: Giroditalia.it)

Penyelenggara Giro d'Italia, RCS Sport, baru-baru ini telah meluncurkan jersey resmi yang akan dikenakan oleh para pebalap spesial di ajang grand tour (tour besar) tersebut.

Jersey tersebut dibuat oleh pabrikan ternama Castelli dari bahan SITIP. Jersey versi 2019 ini diklaim ringan dan aerodinamis dan mengikuti kontur tubuh atlet pemakaianya. Jersey tersebut juga diklaim mampu “bernapas” dan ritsleting dengan penariknya yang berwarna merah muda - merepresentasikan warna khas Giro.

Sesuai dengan tradisi, jersey yang tersebut adalah Maglia Rosa - berwarna merah muda yang dikenakan oleh pemimpin race, Maglia Ciclamino - berwarna cyclamens (merah marun) untuk sprinter terbaik -, Maglia Azzura - berwarna biru untuk peminpim klasifikasi pendaki dan Maglia Bianca - berwarna putih untuk pemimpin di klasemen pebalap muda.

Dikutip dari situs resmi Giro, Maglia Bianca tahun ini juga memiliki desain yang spesial. Didesain untuk memperingati 10 tahun berpulangnya pemimpin redaksi La Gazzetta dello Sport, Candido Cannavò, di jersey ini terdapat frase “Il Giro è il filo rosa che unisce tutta l’Italia”, yang berarti Giro adalah merah muda yang menggambarkan persatuan Italia. Frase tersebut terdapat di bagian kerah jersey. 

Untuk diketahui, Giro d'Italia 2019 akan berlangsung pada 11 Mei hingga 2 Juni mendatang. Tour akan menempuh rute sepanjang 3.518,5 km yang terbagi dalam 22 etape. Race ini akan dimulai di Bologna dan berakhir di Verona. 

Dari ke-4 jersey tersebut, mana favorit Anda?


Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)