Bike Colony dan komunitas penggemar sepeda lipat (seli) ID Dahon mengajak para penggemar seli untuk mengikuti event yang satu ini.
Bertajuk “Jajal MRT”, acara ini akan mengajak para penggemar seli untuk mencoba sarana transportasi baru di ibukota, Moda Raya Terpadu atau Angkutan Cepat Terpadu Jakarta (MRT), dan bersepeda bersama pada Minggu (28/4) mendatang.
Acara ini dimulai dari stasiun Dukuh Atas dan naik MRT sampai Lebak Bulus. Perjalanan kemudian dilanjutkan dengan bersepeda sampai ke bilangan Bintaro.
Untuk info lebih lengkap, hubungi pihak penyelenggara.